- Pewarta : Admin
- on : December 15, 2025
PRAMUKACIANJUR.OR.ID – Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Cianjur menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi korban banjir yang melanda Aceh dan sejumlah wilayah di Sumatera sebesar Rp 62.717.000. Penyerahan bantuan tersebut dilaksanakan secara simbolis pada saat Pembukaan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) Kwarcab Cianjur Tahun 2025.
Bantuan diserahkan langsung oleh Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Cianjur, Kak Budhi Rahayu Toyib, kepada Wakil Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Jawa Barat, Kak Baim, untuk selanjutnya disalurkan kepada para korban terdampak bencana.
Ketua Kwarcab Cianjur, Kak Budhi Rahayu Toyib, menyampaikan bahwa bantuan tersebut merupakan hasil penggalangan dana dari jajaran Gerakan Pramuka Cianjur, mulai dari gugus depan, kwartir ranting, hingga partisipasi para pembina dan masyarakat.
“Alhamdulillah, berkat semangat gotong royong dan kepedulian seluruh anggota Pramuka Cianjur, terkumpul bantuan sebesar Rp 62.717.000. Semoga dapat membantu meringankan beban saudara-saudara kita di Aceh dan Sumatera,” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Kwarda Jawa Barat, Kak Baim, mengapresiasi kepedulian dan solidaritas Kwarcab Cianjur yang secara cepat merespons bencana banjir. Ia memastikan bantuan tersebut akan segera disalurkan melalui jalur resmi Kwarda Jawa Barat agar tepat sasaran dan dapat dirasakan langsung oleh para korban.
Penyerahan bantuan ini menjadi wujud nyata peran Gerakan Pramuka dalam aksi kemanusiaan, sekaligus implementasi nilai-nilai Tri Satya dan Dasa Darma Pramuka dalam kehidupan bermasyarakat.
Kwarcab Gerakan Pramuka Cianjur berharap bantuan yang disalurkan dapat memberikan manfaat serta menjadi penyemangat bagi para korban untuk bangkit dan pulih dari dampak bencana. [PKC]**
