PRAMUKACIANJUR.OR.ID – Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Cianjur kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan mutu dan profesionalisme pembina Pramuka melalui kegiatan Penyematan Tanda Kecakapan Khusus Pembina (TKKP) Diklat dan Konversi Tahun 2025, yang berlangsung khidmat di Gedung Bale Kitri Kwarcab Cianjur. (26/6)
Kegiatan ini diawali dengan laporan resmi dari Wakil Ketua Bidang Binawasa Kwarcab Cianjur, Kak Irwan Maulana Dalam laporannya, beliau menyampaikan bahwa program TKKP merupakan bentuk pengakuan resmi atas kecakapan khusus yang dimiliki para pembina, serta menjadi indikator penting dalam upaya peningkatan kompetensi pembinaan di gugus depan.
“TKKP bukan sekadar simbol, tetapi bentuk validasi terhadap keterampilan dan dedikasi para pembina. Kami berharap program ini dapat menjadi motivasi kuat agar para pembina terus berkembang dan mengasah keahlian di bidang masing-masing,” tutur Kak Irwan.
Acara penyematan ini juga dihadiri oleh Ketua Kwarcab Cianjur, Kak Budhi Rahayu Toyib, S.Sos., MM., MT., beserta jajaran Pusdiklatcab Kwarcab Cianjur, Sekretaris Kegiatan, dan seluruh peserta studi kediklatan yang terlibat dalam proses konversi dan pelatihan sebelumnya.
Dalam sambutannya, Kak Budhi menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya atas semangat, antusiasme, dan keseriusan para peserta yang telah mengikuti rangkaian kegiatan diklat dengan penuh dedikasi. Ia menekankan bahwa pembina adalah garda terdepan dalam proses pendidikan kepramukaan, sehingga peningkatan kompetensi melalui TKKP menjadi hal yang sangat esensial.
"Pelatihan dan pengembangan diri harus menjadi budaya di kalangan pembina. Kita membutuhkan figur-figur pembina yang tidak hanya mampu, tetapi juga tangguh, berkarakter, dan siap membentuk generasi muda yang unggul,” tegas Kak Budhi.
Prosesi penyematan TKKP berlangsung dengan penuh kekhidmatan dan semangat kepramukaan. Para penerima TKKP tampak bangga mengenakan tanda tersebut sebagai hasil dari kerja keras mereka dalam menempuh proses pembelajaran, praktik lapangan, serta asesmen kecakapan khusus yang telah dilakukan sebelumnya.
Melalui kegiatan ini, Kwarcab Cianjur berharap para pembina yang telah menerima TKKP dapat menjadi agen perubahan dan inspirasi di gugus depan masing-masing, serta terus menjalin kolaborasi aktif dengan jajaran kwartir dan Pusdiklatcab demi kemajuan pendidikan kepramukaan di Kabupaten Cianjur. [Tim Pewarta - Kwarcab Cianjur]***
0 Comments